Mogamugi.com | Selain lewat ATM dan buku tabungan kita bisa cek mutasi rekening BTN lewat HP kapan saja menggunakan aplikasi BTN Mobile maupun dengan mengakses layanan sms banking.
Meskipun simpel dan lebih cepat namun pengecekan mutasi tabungan bank BTN lewat sms banking dan aplikasi BTN iMobile ini memiliki kekurangan yaitu hanya bisa melihat 5 transaksi terakhir dan data yang disajikan tidak begitu lengkap.
Dengan demikian pengecekan mutasi transaksi rekening bank BTN lewat HP ini sebaiknya hanya dilakukan saat ingin mengetahui beberapa transaksi terakhir saja, atau ketika ingin tahu berapa nominal transaksi baik itu uang masuk maupun uang keluar yang baru terjadi.
Cara Cek Mutasi Rekening BTN Lewat HP dan ATM
Ada dua cara untuk melihat mutasi tabungan bank BTN dari HP yaitu menggunakan aplikasi BTN Mobile dan via SMS Banking BTN dan untuk lebih lengkapnya silahkan baca langkah-langkah berikut ini.
1 – Cek Mutasi Rekening Bank BTN Via Aplikasi BTN Mobile
- Buka aplikasi BTN Mobile lalu login.
- Pilih menu Informasi Rekening.
- Setelah itu tap atau klik pada nomor rekening
dan nanti akan terlihat 5 transaksi terkahir pada tabungan tersebut.
2 – Cara Melihat Mutasi Rekening Bank BTN Lewat SMS Banking
SMS banking BTN yang paling mudah untuk digunakan adalah sms dial atau UMB, karena kita tidak harus menghafal format sms yang harus dikirim saat ingin mengetahui informasi tertentu, dan caranya adalah:
- Dial ke nomor *141*4#
- Kemudian pilih nomor 1. Informasi Saldo dan 5 Mutasi Rekening.
- Selanjutnya pilih nomor 2. Info 5 Mutasi Rekening.
- Terakhir masukan pin sms banking BTN dan 3 digit kode validasi yang muncul.
- Nanti akan muncul pop up dan juga sms masuk yang menampilkan 5 transaksi terkahir dari rekening tabungan tersebut.
3 – Cara Cek Mutasi Rekening Tabungan BTN Lewat ATM
Bagi kamu yang belum registrasi sms banking maupun m banking maka cara lain untuk mengetahui riwayat transaksi terakhir dari rekening tabungan bank BTN adalah dengan cetak rekening koran melalui ATM.
Meskipun nama menunya rekening koran tetapi jangan berfikir ini seperti rekening koran yang dicetak di kantor cabang, karena ini hanya berupa struk yang menampilkan beberapa transaksi yang dilakukan pada rekening tersebut dan langkahnya adalah:
- Masukan kartu ATM Bank BTN lalu masukan PIN.
- Kemudian pilih Transaksi Lainnya lalu pilih Rekening Koran.
- Cetak mutasi rekening di ATM BTN dikenakan biaya 1.000 rupiah, jika kamu setuju pilih Ya.
- Tunggu struk keluar dari mesin ATM dan nanti akan tercetak beberapa transaksi atau mutasi rekening baik uang masuk maupun uang keluar.
Cara yang ke-3 ini bisa dilakukan jika kamu ingin melihat bukti transaksi misalnya setelah transfer uang namun struk tidak keluar, maka salah satu cara tercepat untuk membuktikan kalau kamu sudah melakukan pengiriman uang adalah dengan cara cetak rekening koran di ATM BTN karena pada struk akan terlihat transaksi tersebut mesikpun memang tidak lengkap dengan no rekening penerima tetapi setidaknya akan terlihat nominal serta tanggal, jam transaksi.
Kesimpulan : Pengecekan mutasi rekening BTN lewat HP dan ATM hanya menampilkan data yang terbatas berupa kode keterangan debit atau kredit, tanggal transaksi dan nominalnya.
Oleh karena itu jika ingin mendapatkan data lebih lengkap dan detail sebaiknya kamu langsung ke kantor cabang BTN saja untuk minta cetak rekening koran karena bisa menampilkan data transaksi lebih lengkap tidak hanya 5 mutasi rekening terakhir saja.