E-Toll

Ada beberapa kartu e-toll yang beredar di Indonesia dan memiliki fungsi beragam selain untuk pembayaran tol. Fungsi lain dari kartu e-money atau kartu uang elekronik misalnya untuk bayar parkir, belanja, commuter line dan lainnya.

Beberapa jenis kartu e-toll yang banyak digunakan saat ini misalnya e-money Mandiri, Brizzi BRI, Flazz BCA dan Tapcash BNI.

Perbedaan Flazz, E-money Mandiri, Brizzi BRI dan Tapcash BNI hanya dari bank penerbitnya saja. Sedangkan untuk fungsinya tetap sama, semua kartu tersebut bisa kita gunakan untuk membayar di gerbang tol.

Perbedaan lain adalah pada cara isi saldo, untuk Flazz BCA hanya bisa dari BCA Mobile, ATM BCA, vending machine dan EDC BCA.

Belum bisa isi saldo Flazz BCA dari marketplace seperti Shopee, Tokopedia, atau aplikasi lain. Sedangkan untuk E-Toll Mandiri, BRI, BNI Tapcash sudah bisa top up dari aplikasi selain m banking bank penerbit.

Artinya untuk Flazz BCA memang lebih mudah jika penggunanya adalah pemilik rekening BCA juga. Selain top up, untuk cek saldo Flazz lewat HP saat ini hanya bisa dari aplikasi m BCA atau BCA Mobile.

Sedangkan kartu e-toll lain bisa menggunakan aplikasi lain selain aplikasi mobile banking.

E-Toll Jenis, Fungsi dan Cara Top Up

Fungsi

  • Membayar di gerbang tol.
  • Belanja di merchant yang sudah bekerjasama seperti Indomaret, Alfa Group.
  • Membayar Transjakarta, MRT, Commuterline.
  • Pembayaran di SPBU Pertamina berlogo e-money.
  • Membayar Parkir.

Jenis Kartu E-Toll atau E-Money

  • E-Money Mandiri.
  • Flazz BCA.
  • Brizzi BRI.
  • Tapcash BNI.
  • Indomaret Card.
  • BTN Blink.

Selain itu masih ada beberapa jenis lagi kartu e-money yang beredar namun pada dasarnya memiliki fungsi yang sama.

Kumpulan Cara Cek Saldo E-Toll di HP

Berikut adalah beberapa link artikel untuk cek saldo kartu e-toll dari HP Android yang bisa kamu coba:

Tidak hanya pengecekan saldo, saat ini kita juga bisa isi saldo e-toll lewat HP maupun ATM dengan mudah.

Berikut adalah cara top up kartu e-toll lewat HP maupun ATM:

Kartu e toll bisa kita beli atau dapatkan secara online maupun offline misalnya di Indomaret atau Alfamart maupun Alfamidi.

Jika ingin membeli online maka bisa cek di toko official seperti di Shopee maupun Tokopedia.

Back to top button